Bahan :
- 250 gram beras, cuci bersih
- 3 buah jamur hitam/ shiitake
- 300 ml air rendaman jamur
- 1 potong ayam paha atas dan bawah tanpa tulang
- 2 ruas jahe cincang
- 3 sdm KECAP ASIN AAA
- 4 sdm MINYAK WIJEN HH
- 2 sdt kaldu ayam bubuk
- 2 sdt gula
- Sedikit daun ketumbar
Cara Membuat :
- Rendam jamur hitam sampai empuk selama 3 jam
- Sambil menunggu jamur di rendam, potong daging ayam.
- Setelah jamur empuk, angkat dan tiriskan, lalu potong dadu (simpan air rendaman jamur tersebut)
- Panaskan MINYAK WIJEN HH, masukkan jahe dan jamur, tumis sampai wangi, lalu masukkan ayam, tumis sampai berubah warna kecoklatan
Masukkan beras tadi, aduk sampai bersanya agak lengket - Masukkan air rendaman jamur tadi, KECAP ASIN AAA, kaldu bubuk, dan gula
Tunggu sampai mendidih, Angkat - Pindahkan semua bahan ke wadah rice cooker dan masak sampai matang.
- Setelah matang, aduk nasi biar rata.
Sajikan di mangkok, taburi dengan daun ketumbar.